Seed Internalization Strategy in Early Childhood Based on Kohlberg's Theory to Prevent Corrupt Behavior

Main Article Content

Mohammad Irsyad

Keywords

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keterkaitan antara pendidikan moral, SEMAI (Sembilan Nilai Anti Korupsi), dan perkembangan moral, serta strategi internalisasi SEMAI pada anak usia dini berbasis Teori Kohlberg untuk menangkal perilaku koruptif. Jenis penelitian ini adalah library research atau penelitian kepustakaan, jenis analisis buku teks. Teknik analisis data meliputi, analisis konten, analisis induktif, dan deskriptif analitik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendidikan karakter pada dasarnya memiliki esensi dan makna yang sama dengan pendidikan moral. Sementara SEMAI merupakan nilai-nilai dari bagian pendidikan karakter yang menghindarkan setiap individu dari perilaku koruptif. Ada beberapa kata kunci dalam menerapkan strategi internalisasi SEMAI berbasis teori Kohlberg pada anak usia dini, di antaranya: 1) pada tahap orientasi hukuman  dan kepatuhan,  gunakanlah pujian atau hadiah bila anak melalukan kebaikan, sebaliknya gunakan hukuman bila anak melakukan kesalahan. 2) Pada tahap orientasi individualisme dan orientasi tujuan instrumental, ciptakanlah kegiatan/permainan yang menghadirkan adanya interaksi sosial atau kerjasama.